Girls, Inilah 11 Alasan Mengapa Cowok Hilang pada saat PDKT

Banyak yang bilang kalau saat pendekatan alias PDKT itu adalah masa-masa yang paling indah. Mengapa disebut masa paling indah karena di sinilah cowok dan cewek pertama kali bermain tarik ulur. *Eits tapi bukan layangan yaaa*




Tapi tiba-tiba pada suatu hari, dia hilang begitu saja. Chat tidak dibalas atau cuma di-read, telepon nggak diangkat, padahal masih sempat bisa update status, like foto orang di IG, atau bahkan share postingan orang di timeline. Pasti kzl banget dong lihatnya?

Apa yang sebenarnya terjadi? Mengapa dia tiba-tiba menghilang? Apa aku yang salah?
Atau salah Ahok?Daripada bingung kuy girls sama-sama cari tahu alasannya!

1. Dia Sudah Menemukan yang Baru




Agak nyesek sih memang. Tapi sewaktu masa PDKT, tidak ada peraturan tertulis lho kalau cowok cuma boleh PDKT sama kamu seorang. Iya kalau cowok itu memang sudah sreg atau yakin sama kamu, dan benar-benar PDKT sama kamu saja. Tapi kalau dia menemukan cewek lain yang ternyata adalah jodohnya, terus kamu bisa apa?

Hal yang bisa kamu lakukan yakni merelakan si dia yang sudah menemukan tambatan hatinya. Lagipula, cinta yang dipaksakan tidak akan membuahkah hasil yang bagus, bukan? Percaya deh kamu bisa dapat jodohmu juga.

2. Kamu Terlalu Bergantung pada Dirinya




Belum juga pacaran, tapi gayanya sudah kayak pacaran. Minta dijemput dan minta dianterin ke mana-mana, kalau pergi maunya bareng melulu, kalau dia nggak suka ini kamu juga nggak mau melakukannya, kalau dia suka sesuatu kamu juga ngikutin melulu.

Buset dah! Ya pantas aja kalau cowok mundur dari PDKT-nya.

3. Dia Nggak Yakin dengan Perasaannya




Girls, jangan asal menghakimi maupun menyalahkan dirimu sendiri atau merasa diri nggak menarik. Kadang nih, cowok juga masih tidak yakin dengan perasaannya kok, bahkan saat PDKT denganmu.

Dia mungkin masih ragu-ragu dan mempertanyakan perasaannya padamu dan salah satu cara untuk mengujinya adalah dengan mundur. Bisa mundur sejenak maupun mundur seterusnya. Bisa berisiko banget sih tapi kalau memang sayang bakal nyariin lagi kok tenang saja.

4. Jadi Pelarian




Sebenarnya kata-kata yang pantas untuk mendeskripsikan poin ini adalah "kenyataan memang pahit". Tapi bisa jadi kamu cuma jadi pelariannya dia saja. Setelah dia berhasil move on, dia merasa sudah cukup untuk main-main denganmu dan dia memilih mundur dari PDKT.

5. Dia Ingin Menguji Perasaanmu




Cowok yang mundur nggak selamanya berarti pergi meninggalin kamu. Bisa jadi dia pengen menguji apakah kamu bakal mencari dia saat si dia 'menghilang'.

Patahkan pemikiran bahwa cowok harus selalu yang pro-aktif dan berinisiatif untuk melakukan segala hal duluan. Mereka kan juga pengen merasa dicintai dan dicari. Ya nggak, cowok-cowok?

6. Merasa Ribet Menjalin Hubungan Denganmu



Dalam masa PDKT saja kamu sudah mengekang, atur ini atur itu, terus setiap dua jam sekali dia harus laporan ke kamu mengenai kegiatan apa yang dilakukan dan dengan siapa dia berada.

Ya ampun deh pegawai saja nggak selalu berkewajiban buat melapor ke atasannya dua jam sekali. Situ militer apa PDKT? Jelas saja cowok mundur teratur atau bahkan langsung menghilang tanpa jejak.

7. Jangan-jangan Kamu yang Terlalu Serius?



Perlu kamu ingat, PDKT adalah masa pendekatan di mana dua insan manusia saling mengenal lebih dalam satu sama lain. Kalau kamu sudah berada di tahap pacaran, maka kemungkinannya akan lebih sempit. Bakal tunangan lalu menikah, atau juga putus.

Sedangkan kalau masih di tahap PDKT, ada beragam kemungkinan yang bisa terjadi. Bisa jadi cowok itu akan jadi pacarmu, bisa jadi dia malah jadi temanmu, bisa jadi cowok itu jadi best friend-mu, atau teman curhat, atau malah jadi partner bisnismu, bahkan atau bisa jadi kamu dikakak-adein atau malah kamu di-friendzone.

Ingat tidak semua cowok yang PDKT sama kamu bisa berakhir jadi kekasihmu.

8. Dia Ternyata Playboy!



Ini juga termasuk sakit banget sih. Kamu cuma jadi 'mainannya' dia saja karena memang si dia cowok yang playboy.

Satu hal yang bisa dilakukan adalah secepat mungkin melupakan dia dan menjalani kegiatan seperti biasanya atau cari gebetan baru lagi.

9. Dia Cowok PHP




Ada beberapa tipe cowok yang charming banget, pintar ngomong, merayu, dan lain sebagainya. Cowok kayak gini justru bahaya karena dia bakalan dengan mudah memberikan harapan palsu. Istilahnya PHP (pemberi harapan palsu).

Pasalnya dia punya karakter yang menyenangkan dan mudah diterima di hati banyak orang. Iya kalau dia punya karakter yang baik dan mampu menghargai cewek yang sedang dia dekati. Tapi cowok yang memang hobinya PHP perlu kamu waspadai.

10. Dia Lebih Memilih Karirnya atau Pekerjaannya




Dia mungkin memilih berkarir untuk masa depannya dibandingkan melakukan PDKT denganmu. Inilah yang kemudian membuatnya meninggalkanmu. Biasanya cowok yang melakukannya adalah mereka yang bekerja di luar kota atau di luar negeri.

11. Kamu dan Dia Memang Tidak Akan Pernah Bersama


Yup, sekali lagi kamu masih di masa PDKT dan ternyata si cowok juga menghitung berbagai kemungkinan yang bisa terjadi antara dirimu dan dirinya.

Tapi setelah dia menimbang-nimbang dan menganalisis masa depannya denganmu, mungkin hubungan kalian bisa saja berjalan tapi bakal banyak luka dan perjuangan. Jadi, dia memilih mundur karena merasa you're not "the one".

Kesimpulannya, kamu nggak bisa menjamin apa-apa di masa PDKT. Tapi coba pegang satu hal ini, "Jangan berikan 100 persen kendali pada perasaanmu saat masa-masa PDKT, bahkan saat pacaran sekalipun."

Tapi jangan berikan juga 100% kendali pada logikamu saat PDKT maupun pacaran.

Coba seimbangkan antara perasaan dan logika di masa-masa PDKT. Kamu boleh berharap tapi siapkan perasaanmu kalau hubunganmu dengan cowok itu berhasil. Tapi kamu juga harus mempersiapkan diri kalau hubunganmu dan cowok itu harus berakhir di tengah jalan. Good luck, Girls!

Source: http://kask.us/ie2Ng

0 Komentar

Posting Komentar

Post a Comment (0)

Lebih baru Lebih lama